Doa Bersama LAN RI: Indahnya Islam, Nikmatnya Ramadhan dalam Sejarah Gemilang

Politeknik STIA LAN Jakarta menjadi penanggungjawab kegiatan Do’a Bersama LAN yang diselenggarakan secara rutin setiap hari Senin pagi setelah Apel Kebangsaan yang diikuti oleh seluruh pegawai Lembaga Administrasi Negara (LAN RI) pada Senin, 4 April 2022. Politeknik STIA LAN Jakarta mengundang penceramah ustadzah mualaf yaitu Ustadzah Hj. Irena Handono. Ustadzah Irena Handono menyampaikan materi tentang “Indahnya Islam, Nikmatnya Ramadhan dalam Sejarah Gemilang”.

Ustadzah Irena mengawali dengan menyampaikan tentang peradaban Islam yang paling gemilang dan berjaya adalah ketika Islam masih memiliki pemimpin untuk seluruh dunia yang disebut sebagai khalifah, dan wilayah kepemimpinannya disebut Daulah Islamiyah.

Pada masa itu, bulan Ramadhan mendapatkan tempat khusus di hati masyarakat. Para imam memberikan pengumuman di masjid-masjid untuk menutup toko diwaktu sholat, memperingatkan orang-orang yang masih beraktivitas untuk bergabung sholat berjamaah di masjid. Seluruh umat muslim wajib berpuasa kecuali mereka yang memiliki alasan syar’i, dalam rangka menghidupkan semangat dan syi’ar Islam.

Pengaturan juga dilakukan untuk transportasi, menjaga kebersihan lingkungan dan tempat-tempat ibadah. Demikian juga warga non muslim menghormati bagi warga muslim yang berpuasa. Negara juga memberikan perhatian khusus dalam pengaturan interaksi sosial antara laki-laki dan perempuan. Semua hal tersebut dilaksanakan untuk kenyamanan bersama dalam menjalankan ibadah.

Sejarah gemilang umat Islam ini semoga menjadi teladan untuk dapat bernegara dengan mengedepankan praktik baik dari beragama, agar tidak terjadi korupsi, kolusi, nepotisme. Menjunjung toleransi antarumat beragama. Ustadzah Irene juga berharap agar pelaksanaan ibadah umat Islam di Indonesia juga berjalan baik. Kegiatan ini dimoderatori oleh Nila Kurnia Wati, M.A.P., dan dibuka oleh Direktur Politeknik STIA LAN Jakarta Prof. Dr. Nurliah Nurdin, MA.

Acara ditutup dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Ustadzah Irena Handono.

Share this:
https://esdm.riau.go.id/web/logs1/